Di Tengah Semangat Pengabdian, KMTS Hadirkan Kilau Seni Siswa SD

Tangerang – Setiap anak memiliki potensi unik yang perlu diakui dan dikembangkan. Pengabdian masyarakat turut berperan dalam menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan kreativitas dan bakat anak tersebut. Oleh karena itu, Kejar Mimpi Tangerang Selatan (KMTS) mengabdi hadir di SDN Gunung Anten 1, Lebak, Banten untuk mengoptimalkan potensi mereka dengan mengadakan pentas seni yang diadakan pada (28/7/2023).

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari pilar Pendidikan dan menjadi wadah bagi para siswa untuk menampilkan minat dan bakat mereka dalam berbagai bentuk penampilan seni, seperti tarian, menyanyi, dan silat. Sebagai penutup kegiatan, panitia juga mempersembahkan penampilan flashmob dan bernyanyi bersama untuk memeriahkan acara tersebut.

 

Tentunya kegiatan ini bertujuan positif, yaitu memberikan kesempatan kepada siswa untuk menampilkan kemampuannya di depan umum, meningkatkan kepercayaan diri, serta mengasah kemampuan komunikasi lewat seni.

 

Nadya Astri, yang menjadi PIC dari kegiatan pentas seni, menyatakan alasan di balik pelaksanaan pentas seni ini. “Kehadiran pensi ini sebagai penutup pengabdian selama 7 hari yang sudah kita lakukan dan dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk mengekspresikan bakat kreatif mereka yang mungkin sebelumnya tidak disadari oleh siapapun,” ujarnya.

 

Para siswa sangat antusias menyambut kegiatan ini. Hal tersebut di dukung oleh pernyataan Sinta, salah satu siswi yang menampilkan tarian sajojo. “Senang karena bisa mengasah skill nari aku karena sebelumnya pernah belajar tarian juga,” ujarnya.

 

Sementara Njum, Salah satu orang tua siswa mengungkapkan harapan dan pandangannya dari kegiatan pentas seni ini. “Bagus banget kegiatan ini karena bisa membuat anak-anak menjadi lebih kreatif dan berharap anak-anak bisa lebih giat belajar sehingga cita-citanya dapat tercapai,” katanya.

 

Kegiatan pentas seni ini berjalan dengan lancar. Hal ini karena berkat dukungan Para orang tua, guru, dan anggota masyarakat setempat yang ikut berpartisipasi menjadi penonton untuk meramaikan pentas seni ini.

August 11, 2023

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *