Kemenpar Tetapkan Festival Cisadane Masuk Top 125 KEN 2026

Teman Tangerang Kementerian Pariwisata Republik Indonesia tetapkan Festival Cisadane di Kota Tangerang, sebagai Top 125 Karisma Event Nusantara 2026, sesudah melewati proses kurasi terhadap ratusan agenda budaya bari beberapa daerah. Penetapan itu diumumkan langsung oleh Menteri Pariwisata RI, Widiyanti Putri Wardhana, sebagai bagian dari Kalender event unggulan nasional 2026.

Selanjutnya, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tangerang, Boyke Urif Hermawan menyatakan, penghargaan tersebut jadi pengakuan atas konsistensi Festival Cisadane sebagai destinasi wisata budaya unggulan.

“Penobatan ini menunjukkan Festival Cisadane dinilai layak sebagai salah satu event budaya terbaik di Indonesia. Ini bukan hanya hiburan, tapi pesta rakyat yang selalu dinantikan masyarakat,” ujar Boyke, Selasa 27 Januari 2026.

Kemudian, Boyke Urif Hermawan menerangkan, Festival Cisadane memiliki kekuatan keberagaman konten budaya yang terus dijaga sampai saat ini. Akulturasi budaya lokal jadi ciri utama yang bedakan dari event lainnya.

“Festival Cisadane menghadirkan lomba perahu naga khas budaya peranakan Cina Benteng, pertunjukan seni di atas Sungai Cisadane, bazar UMKM dengan kuliner khas Tangerang, sampai inovasi digital untuk menjangkau generasi muda,” katanya.

Selain itu, Boyke mengatakan, diselenggaranya Festival Cisadane juga beri dampak nyata bagi perekonomian daerah. Ribuan pengunjung yang hadir setiap tahun turut menggerakan sektor UMKM, pariwisata, serta jasa pendukung lainnya.

“Pada tahun lalu jumlah pengunjung mencapai sekitar 68 ribu orang dengan estimasi perputaran ekonomi Rp4,6 miliar. Harapannya, dengan masuk Top 125 KEN 2026, angka ini bisa meningkat,” ucapnya.

Sebagai tambahan, Pemerintah Kota Tangerang targetkan Festival Cisadane tetap menjadi agenda budaya tahunan, selain tidak hanya memperkuat identitas daerah, tapi juga memberi manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar.

“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus menjaga kualitas penyelenggaraan Festival Cisadane agar semakin dikenal luas,” kata Boyke.

Share this post :

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latest News
Categories

Subscribe our newsletter

Purus ut praesent facilisi dictumst sollicitudin cubilia ridiculus.